@copy right : Shine Fikri. Powered by Blogger.

Citrex Upin & Ipin Untuk Si Picky Eater

Bismillah...

"Kamu ditentukan oleh apa yang kamu makan."


Istilah itu  mendunia dengan adanya bukti nyata. Karena 80% kesehatan ditentukan oleh asupan yang kita makan.

Mungkin kita pernah mendengar tentang sebuah penelitian, dimana orang-orang yang mengkonsumsi buah dan sayur lebih berstamina prima dibandingkan yang tidak.

Untuk itu, sebuah kewajaran jika kita mengusahakan mengkonsumsi makanan sehat. Seperti buah dan sayur. Terlebih untuk anak. Akan menjadi perhatian penting untuk setiap orangtua di dunia. Karena bagaimana pun, intergenerational impact berlaku, yaitu kecukupan nutrisi sejak balita akan mempengaruhi kondisi nutrisi pada periode siklus kehidupan berikutnya.

Belum lagi di musim pancaroba. Yang rentan terhadap menurunnya daya tahan tubuh. Mendidik anak konsumsi buah dan sayur dapat mempertahankan kebugaran, menstimulus antibodi dan terhindar dari gangguan kesehatan lainnya.

Edukasi Makanan Sehat Untuk Anak

Ada para duber Opah dan Tuk Dalang juga lho, aiiih 😍 . Foto : Windah

Pernah atau sedang menghadapi anak yg pilih-pilih makanan? Atau bahasa kerennya picky eater? Saya ngacung! Fathan (3) susah sekali makan buah dan sayur, berbeda dengan adiknya, Nusaiba (1,5) yang merupakan Omnivora, pemakan segala. Leboh cendrung rentan sakit dan giginya keropos hingga ompong, meski sudah sikat gigi.

Bagaimana menghadapinya? Apa ada solusinya? There's a will, There's a way. Orangtua dituntut kreatif untuk anak yg picky eater. Saya kadang mencampurkan brokoli kedalam telor dadar kesukaannya, dipotong sangat lembut, sehingga teksturnya tidak terasa. Diselipkan parutan wortel di ayam goreng kesukaannya. Dan dibuatkan jus buah campur sayur. Puding, es krim, dan makanan kesukaan lainnya bisa dibikin sendiri dengan bahan dasar buah dan sayur. Ini solusi paling ampuh sepanjang dunia persilatan makanan untuk Fathan.

"Saya termasuk orang yang ga suka sayur tapi karena kebutuhan maka saya paksakan." Kata salah seorang teman.

Yup, keyword-nya adalah Kebutuhan! Maka apapun, harus diusahakan.

Ketika Fathan sakit, saya pun sering menceritakan atau mendongeng tentang khasiat buah dan sayur. Alhamdulillah, lambat laun, setelahnya ia mau dan berjanji untuk makan buah dan sayur. Meski setelah sehat ia ogah-ogahan lagi mengkonsumsinya. Namanya juga usaha 😅

Meskipun dia melihat orangtuanya dengan lahap memakan segala jenis sayur, tetap saja ia bergidik ngeri dan hanya nyangkut di kangkung, selebihnya, No!

Dan tak bisa dipungkiri, tentu kita sebagai orangtua ada masanya jenuh untuk berkreasi. Masa dimana asupan makanan anak dipertaruhkan. Terkadang ingin membiarkan tapi seketika ingat bahwa anak adalah investasi...

Duh, gimana ini?
Adakah solusi lain? Beri kami pencerahaan... No worries, Buu... Karena kemarin, Sabtu, 27 Agustus 2016, bertempat di MOI (Mall Of Indonesia), PT. Mega Pharmaniaga melaunching produk terbarunya bernama Suplemen Anak Citrex Upin & Ipin. Hal ini bertujuan mendorong sistem kesehatan nasional melalui alternatif vitamin anak.

Gunting pita dan pelepasan balon. Foto : Windah


Setelah sukses di Pasta gigi Upin & Ipin di 2 tahun ini, kini waktunya untuk sukses di vitamin anak. Kenapa ikonnya Upin & Ipin? Karena ikon tersebut menggambarkan anak yg sehat, kuat, aktif dan cerdas. Sehingga itulah, misi dari terbitnya vitamin Citrex Upin & Ipin ini.

Untuk si picky eater. Orangtua harus menjamin kecukupan asupan terhadap anak, salah satunya dengan tambahan Vitamin. 

Dijelaskan bahwa Vitamin merupakan molekul organik multifungsi. Tubuh perlu asupan vitamin, terutama vitamin C dan B kompleks (BCO). Kebutuhan tersebut diperlukan secara berulang karena tubuh tidak mampu memproduksi dan menyimpan vitamin C & BCO. 

Vitamin C & BCO juga memiliki sifat larut bersama air, sehingga sisa metabolisme vitamin C & BCO akan ikut terbuang bersama urin. Hal ini menyebabkan tubuh memerlukan vitamin C & BCO setiap hari dan terus menerus.

Terdapat 2 kategori produk yaitu :
1. Citrex vitamin C
Tablet kunyah/hisap rasa jeruk dan blackcurrant yang mengandung vitamin C dosis tinggi yaitu 100mg untuk membantu memenuhi kebutuhan vitamin C pada anak. Standar kebutuhan vitamin C anak yaitu 39mg - 250mg/hari. Untuk anak usia 6-12 tahun dengan 1 tablet per hari setelah makan.
Manfaatnya sendiri yaitu :
  • Membantu proses pertumbuhan normal anak.
  • Membantu meningkatkan daya tahan tubuh.
  • Mencegah & membantu penyembuhan dari Common Cold, Batuk dan flu.
  • Mempercepat proses penyembuhan luka.
  • Sebagai antioksidan penangkal radikal bebas.
  • Sebagai agen pembentukan kolagen pada anak.
  • Sebagai agen penutrisi kulit pada masa pertumbuhan (melemvavkan, mencerahkan & mengencangkan kulit anak-anak)


2. Citrex Vitamin B Kompleks (BCO)
Tablet kunyah rasa cokelat yang mengandung dosis tinggi vitamin BCO. Dilengkapi dengan asam amino essensial yaitu lysine yang penting untuk pertumbuhan dan perkembangan tubuh optimal anak.  1 tablet setiap hari setelah makan.
Manfaatnya :
  • Membantu pertumbuhan normal anak-anak
  • Membantu memperbaiki selera makan anak
  • Membantu menjaga anak tetap sehat dzn berenergi
  • Membantu tubuh dalam metabolisme protein, karbohidrat dan lemak serta proses penyerapannya
  • Membantu dalam pembentukan sel darah merah pada masa pertumbuhan anak
  • Membantu mencegah resiko terjadinya anemia.


Kebetulan sekali, Fathan sangat suka dengan cokelat. Dan ini jadi semacam win-win solution ditengah permasalahannya dengan buah dan sayur 😅

Para narasumber..
Selain asupan makanan seperti buah dan sayur serta tambahan vitaminnya. Kasandra Putranto Psikolog, Dr. Diana F. Suganda, M.Kes, SpGK, Dokter Gizi Klinik, dan Wan Syurya Tri Dharma sepakat bahwa Brain and Behavior juga merupakan faktor penting untuk tumbuh kembang sang anak. Bagaimana anak dihadapkan dengan lingkungan dan pola asuh orangtuanya. Jadi, jangan lupa ilmu parentingnya. Dan stok sabar yang banyak yang senantiasa dicharge setiap hari. Karena beda anak beda pintar, beda pula cara menghadapinya. Ini semacam nasehat buat diri sendiri 😅

Semoga dengan ini, tidak ada lagi berita tentang anak kekurangan gizi, aamiin 😊

Be smart, be active, be healthy...
Betul... betul.. betul...

55 comments

  1. sama ya mak, picky eater juga nih anakku.. agak pe er buat nyiapin dan muter menu makanannya

    ReplyDelete
  2. Jadi ada inovsi seru yah yang bisa disukai anak-anak

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul mba, rasanya pun disukai anak2 ya pastinya 😄

      Delete
  3. Makasih infonya Mba, ini Hasna moody kalau makan. akhir2 ini sedang susah makan sayur, padahal sebelumnya doyan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nah kaan, iya emaknya yg bingung klo anak moodyan 😅

      Delete
  4. Benerrr, stok sabar harus didobel-dobel pokoknya kalau jadi orang tua si anak picky eater... :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyup mba dan harus benar dicharge tiap hari y mba 😅

      Delete
    2. Iya banget harus dicharge tiap hariiii ����

      Delete
  5. Aku penasaran sama citrex yang rasa coklat, mau beli n cari di apotek nanti pas libur weekend

    ReplyDelete
  6. Yaaah...anakku blm 6th, belum bisa mengkonsumsi Citrex deh. Padahal dua2nya seneng banget sama Upin Ipin, hihi. Sekarang memang harus kreatif emaknya dalam menyajikan makanan buat mereka :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yg rasa cokelat kayaknya boleh deh mba untuk balita. Ada pasta gigi juga mba. Betul mba, urusan gizi si kecil jd perhatian para emak2 😅

      Delete
  7. Quote kita adalah apa yang qt makan bener ya mak, harus di inget2 nih, juga buat si kecil supaya asupannya terjaga..tfs mak

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mak, contoh aja lebah, dia banyak manfaat karena makanannya dari yg baik2 , sami2 mak😊

      Delete
  8. Kalau anak udah picky eater tuh rasanya emang mbingungi ya. Apalagi klo pas GTM hadoohh pusing rasanya. Ini salah itu salah. Etapi vitaminnya lucu yaa pake dua karakter kegemaran anak2

    ReplyDelete
    Replies
    1. Xixi iya mba, balada emak2 ya mba 😅
      betul betul betul 😍

      Delete
  9. Anak-anak kalo ngeliat gambar Upin Ipinnya aja udah pada senang, biar tambah semangat minum vitaminnya yaa :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Jadi semangat ya mba, ga harus disuruh2 untuk konsumsi 😃

      Delete
  10. Kalau ada vitamin upin ipin anak pasti suka kali ya mbak

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mba, karena rasanya dan ikonnya itu ya mbaa, anak2 sukaa

      Delete
  11. Ya ampun. Sama tuh, anak sulungku juga sukanya kangkung. Sayuran yg lain nyaris tak terjamah. Hik...

    ReplyDelete
  12. Anak aku suka buah, tapi sayur kurang suka. Doyan sih...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Masih bagus berarti mba daripada ga doyan sama sekali 😅

      Delete
  13. Suplemen ini kandungannya cukup bagus untuk tumbuh kembang anak ya mba, jadi gimana,doyan enggak anak-anaknya mba?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul bu..
      anak2 sukaa dan aku sering bagi2 ke anak2 TPA setiap hari 1, mereka senang dan menikmati 😄

      Delete
  14. Manfaat suplemen Upin ipin banyak juga ya mba. Semoga anak selalu sehat dengan asupan vitamin.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mba, aamiin, sehingga anak aktif dan ceria ya mba

      Delete
  15. Si sulungku dulu agak agak picky eater, meski gak berkepanjangan sih, karena begitu sekolah umur 3,5 th udah gampang makannya. LIhat temen makan minta makan, hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wuaaah enak banget, children see children do ya mba 😄

      Delete
  16. Keren infonya. Sayang,anak2 sudah gede semua :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hehe, iya mba, semoga pesannya bisa diteruskan jika ada mahmud2 yg membutuhkan 😄

      Delete
  17. Orang tua yang suka sayur aja nggak berarti anaknya juga suka sayur, apalagi kalau yang orang tuanya nggak suka sayur. Tambah susah lagi kali ya kasih anak sayur dan buah.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Xixi iya mba, bener2 deh. Tapi ada juga sih yg ortunya ga suka sayur dan buah tapi anaknya suka. Faktor lingkungan jg pengaruh ya mba 😄

      Delete
  18. si ganteng picky eater yaa...harus kreatif ini mah bundanya yaaa

    ReplyDelete
  19. klo anakku dua2 nya picky eater, jadi aq harus kasih vitamin tambahan

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya ya mba, emang berguna banget sih suplemen tambahan ini untuk si picky eater 😅

      Delete
  20. Kalau ada suplement makanan anak yg bagus, kenapa ga dicoba, ayo kita coba agat anak2 kita sehat

    ReplyDelete
  21. anak-anakku bayinya doyan deh sayuran gitu setahun ke atas maunya kering2an saja, untung ada suplemen yes

    ReplyDelete
  22. Solusi untuk anak yg belum suka makan sayur dan buah nih.

    ReplyDelete
  23. Betul... betul... betul, hihihi Citrex Upin Ipin emang suplemen yang sangat cocok untuk anak-anak ya Mak.

    ReplyDelete
  24. Sukaaa sama quote awalnya..you are what you eat..ah caem deh tulisan mba shine..btw, anakku jg suka bgt si citrex upin ipin ini mba

    ReplyDelete
  25. Waahh ada tok Dalang juga yaa..nggak sempat lihat..

    ReplyDelete
  26. ipin upin saya suka saya suka.... Makin ceria dan senang deh anak2 ini lihat kemasannya ya mba..

    ReplyDelete
  27. duh yg komen sudah panjang, balesin yaaa shine, anak2 pasti suka ipin upin menarik ya vitamin nya

    ReplyDelete
  28. makasih mb sharingny, anakku ud mulai picky eater sejak tau nasi huhu
    oy pas kmkrn belum kenalan ya kayaknyaa..

    ReplyDelete
  29. terimakasih mas buat infonya dan salam sukses

    ReplyDelete
  30. mantap bos artikelnya dan sangat menarik

    ReplyDelete
  31. makasih gan infonya dan salam sukses

    ReplyDelete
  32. makasih gan buat infonya dan semoga bermanfaat

    ReplyDelete
  33. mantap bos buat infonya dan semoga bertambah sukses

    ReplyDelete
  34. Yah begitulah, backlink dari google ini memang perlu untuk kita kejar dan kita dapatkan

    ReplyDelete