Bismillah...
Lobby Hotel Alila Solo yang dilengkapi hiasan wayang Solo. Foto : Tripadvistor |
Tahun 2010 saya pernah mengunjungi Solo karena diutus menjadi delegasi suatu komunitas kepenulisan untuk menghadiri acara Munas.
Pengalaman tersebut merupakan pertama kalinya saya menginjakan kota Solo. Saya disambut dengan keteduhan alam dan masyarakatnya yang benar-benar menjunjung tinggi etika ketimuran. Sopan santun, halus budi pekerti dan berbudaya adalah kesan yang saya dapatkan.
Sepanjang perjalanan saya menikmatinya. Dari mulai pemandangan alamnya, tata kota bahkan dari cara mereka berbusana.
Swimming Pool Alila Solo. Foto : Tribun news |
Bagaikan menemukan oase di tengah padang sahara. Saya yang biasanya diteriaki oleh para tukang angkot di kota Jakarta, tidak menemukan itu ketika di Solo.
Kentalnya budaya mereka sangat terasa. Dan itu dibuktikan dengan lestarinya budaya dari zaman dahulu hingga kini.
Seperti batik, keris, pewayangan, dll.. Meskipun telah mengalami modernisasi namun tak menghilangkan culture atau ciri khas budaya itu sendiri.
Nah, jika temans hendak atau sedang di kota Solo, berikut destinasi yang wajib temans kunjungi :
1. Grojogan Sawu Tawangmangu
Bagi para pencinta alam. Dapat menikmati air yang turun langsung dari alam merupakan sebuah kenikmatan tersendiri. Air terjun yang tingginya 80 meter ini bisa dijadikan alternatif untuk memanjakan diri. Grojogan yang berarti Pancuran dan Sewu artinya seribu. Menandakan bahwa untuk mencapainya dibutuhkan perjuangan menaiki ribuan anak tangga. Kelelahan akan terbayarkan begitu sampai dipuncaknya.
Berlokasi di Tawangmangu, Kec. Karanganyar, Jawa Tengah. Sekitar 40 km dari pusat kota solo.
2. Pandawa Water World Solo Baru
Masih dengan wisata air. Pandawa Water World menyuguhkan wisata air dengan tema pewayangan jawa yang dipadukan dengan disain modern berkelas Internasional. Hanya dengan 80K, langsung bisa menikmati berbagai wahana di dalamnya.
Berlokasi di Kompleks Pandawa, Jl. Cernara Raya Solo, Surakarta, Jawa Tengah.
3 Keraton Surakarta
Perpaduan kemegahan Eropa dan keunikan Jawa. Museum ini meruapakan tempat tinggal kasunan. Selain itu, museum ini menyimpan replika, gamelan dan berbagai koleksi milik kasunanan.
Lokasinya di Solo Kecamatan Pasar Kliwon, Baluwarti, Ps. Kliwon, Surakarta. Sekitar 7 menit dengan berjakan kaki dari kota Solo.
4. Taman Balekambang
Taman seluas 10 hektar yang terdiri dari kolam air dan hutan kota yang memiliki berbagai macam tanaman langka seperti kenari dan apel cokelat. Disini, temans bisa menikmati sejuknya alam dengan kumpul bersama keluarga. Cocok juga bagi yang membawa anak.
Lokasinya dj Jl. Balekambang No. 1 Banjarsari, Solo, Jawa Tengah.
5. Kampoeng Batik Kauman
Jika temans penggemar batik dan ingin tahu cara membuatnya. Destinasi ini yang temans butuhkan. Temans bisa mengulik tentang batik dari mulai sejarahnya, bahannya dan peralatan yang digunakan untuk membatik. Tempat ini memiliki nilai artistik yang sangat unik. Itu kenapa tempat ini dijadikan cikal bakal kota Surakarta. Bukan hanya sekedar belanja dan belajar, temans juga dapat menikmati wisata kulinernya disini. Tuh, lengkap kan?
Lokasinya di Jl. Doktor Radjiman No.52, Laweyan, Jawa Tengah.
6. Pasar Klewer
Ingat oleh-oleh? Ingat pasar Klewer. Pasar tekstil terbesar di kota Solo ini wajib dikunjungi ketika hendak membeli oleh-oleh. Hati-hati, jangan kalap ya temans. Selain batiknya yang lucu dan bervariasi, harganya pun murah meriah euy. Siap-siap kekep dompet 😄
Lokasinya di Jl. Dr. Radjiman Solo. Sebelah alun-alun kota Solo.
7. Taman Sriwedari
Adalah Gedung wayang orang Sri Wedari. Cocok bagi temans penyuka sejarah. Di gedung ini sering dipertunjukan pementasan kisah Mahabrata dan Ramayana. Jika temans mengajak anak ikut serta, ini saatnya pengenalan budaya bangsa terhadap anak kita.
Lokasinya Jl. Brigjen Slamet Riyadi 275, Penumping, Laweyan, Solo.
Deluxe Room Alila Hotel. Dengan nuansa artistik Solo yang nyaman dan aroma herbal yang menenangkan. Foto : Tribun news |
Untuk soal penginapan. Tak perlu khawatir. Disana banyak hotel-hotel yang nyaman dengan pelayanan oke punya. Salah satunya hotel Alila Solo. Hotel bernuansa khas Solo ini menjadi hotel ternyaman dengan fasilitas mewah, pelayanan sangat ramah dan memuaskan. Sehingga dijamin betah dan ingin berlama-lama tinggal disana.
Untuk reservasi, biasanya saya memesan hotel di traveloka.com dan saya rekomendasikan banget untuk temans yang hendak bepergian. Selain aksesnya mudah dan cepat, tersedia berbagai alternatif hotel dan harganya yang ga kalah saing. Beneran murah karena harga sudah include ini itu.
Nah-nah, gimana temans? Yuk, mulai buat itinerary!
Happy Traveling 😄
Asyik, ntar klo pulang kamung nyoba nginep di sini ah :) suwun infone nduk ayu
ReplyDeleteSiaap, sami2 kakaak... jdi turis ya kak? 😅
DeleteAku belum pernah ke Solo mak..thank banget info nya ini bisa jd referensi kalo ntar liburan ke Solo :)
ReplyDeleteSami2 mak, semoga kita bisa liburan bareng ya mak 😄
DeleteLebaran tahun lalu aku ke Solo. Baca ini jadi pengen ke Solo lagi. TFS, mbak.
ReplyDeleteSalam kenal, yaa... ^^
Iya, solo emang ga pernah ngebosenin ubtuk dikuniunginya mba, sami2, salam kenal kembali 😄
DeleteGrojogan Sewu, pernah nih ke sana pas ada kondangan teman di Madiun, karna letaknya dekat dengan perbatasan. Lumayan lah mampir ke sana hihi. Bagus banget ternyata, sejuk juga hawanya
ReplyDeleteIya adem ya mba 😄
DeleteMau ke solo, belum pernah ke sana, dulu pas Munas 2 FLP aku enggak datang hehe
ReplyDeleteYah, padahal keren banget lho mba tempatnya, seruu pula acaranya 😄
DeleteAkh baru ngicipin pasar klewer sma kampung batik kauman..haha..belanja blanja ksukaan emak2 ya bu nur. Bu follow dong blog akuu
ReplyDeleteAhahaha bener bu Ling...
Deleteeh aku udah follow blogmu kok, coba ceki 😜
Baca ini jadi kangen Solo. Kotanya damai dan makanannya pun enak. Aku yang udah pernah baru ke Keraton, Pasar Klewer, sama Taman Balekambang. Semoga next time bisa ke Solo lagi dan ada rezeki buat kesana.
ReplyDeleteAamiin, semoga ya mba...
Deleteaku ga engehin sih soal kulinernya, huhu...
Aku ke Solo tapi hanya mampir di Pasar Klewer dan jalan2 di Keraton aja mbaa
ReplyDeleteIya gpp mba, yg penting judulnya jalan2 ke solo 😄
DeleteBelum pernah ke Solo huhuhu. Trims infonya, dicatat nih kalau ada kesempatan ke Solo :D
ReplyDeleteAseeek, hayuklah kita halan2 bareng ke Solo, aamiin 😊
Deletebeberapa kali ke Solo tapi belum pernah menjelajah. dulu cuma ke bandara nganterin sepupu sama ke Klewer aja :)
ReplyDeleteXixixi, iya mba, semoga next time ada kesempatan ya mba 😄
Deletebelum pernah ke Solo :( Pengen deh kapan2 jalan2 ke sana dan pasti mampir ke salah satu tempat di atas :)
ReplyDeleteAamiin, semoga ya mba Zata 😄
Deleteaku pernah ke solo juga, ada teman kuliah disana, asyik moga bisa ketemuan dengannya sambil nginep di solo dan jalan2 ya
ReplyDeleteAamiin mba, kita halan2 bareng yak, yuuuk 😄
Delete