@copy right : Shine Fikri. Powered by Blogger.

Trully Mom

Bismillah...

Berteman dengan orang-orang positif pastilah akan membawa diri menjadi positif pula. Dan karenanya saya sangat bersyukur akan itu.

FLP Bekasi, sudah tak asing lagi bukan dengan group Forum Lingkar Pena yg saya sering sebut-sebut diblog ini. Kami biasa menamakan diri dodolers. Tersebab apa? Ya karena orang-orangnya berisi dengan kedodolan-kedodolan sikap dan tingkah laku.

Nah, dengan kedodolan dan blak2annyalah pikirian saya jadi terbuka lebaaar. Alhamdulillah :)

Berawal dari keluh kesah saya di Whatsapp tentang hati yg sering berontak dengan keadaan saya menjadi IRT. Tak masalah bagi saya mengurusi anak dan kewajiban rumah tangga lainnya. Hanya saja saya merasa ingin bekerja. Tentu bekerja dikantoran lebih menyenangkan dari pada harus mengurusi hal yg remeh temeh (pikiran jahat saya). Seringkali beristighfar sesering itu pula hati saya berdebat, hufff, capek.

Dan saya shock! saya diserang dengan para ibu muda keren FLP Bekasi. Sebutlah mba Mendol dan Mba Miyosi., mereka menyerang saya habis-habisan, membantai hingga pikiran jahat saya terkulai.

Saya : "Abis gimana ya, kerja tuh enak. Bisa jalan-jalan keluar kota bahkan keluar negeri."

Mba Mendol (kurang lebih begini) : "Kasihan saya melihat para orangtua yang tega ninggalin anaknya hanya untuk kepuasan semu belaka."

Mba Miyo (kurleb begini) : "Muneg saya dengar ibu2 ngeluh terus masalah begituan. Hellooo, yg nyuruh nikah tuh siapa? salah gue? trus yang nyuruh jadi ibu RT tuh siapa? salah gue? Be Smart donk, jaman sudah canggih begini kok. Kerja ga harus dikantor kalee, dirumah pun bisa. Jadi wanita jangan cemen!"

JLEB!!! 
%&**()*^%$#$%%@@@@
Pikiran saya mules seketika, Astagfirullah, pengen rasanya ngeliang masuk tanah T.T
Ada benarnya juga apa kata mereka. Berangkat dari sana saya berkontemplasi panjang (lebay), membuka diri, membuka pikiran, berdamai dengan keadaan.
Maka akhirnya, Yup! Saya bertekad untuk terus semangat mendidik anak saya dirumah tanpa harus meninggalkan ia dengan pembantu atau dititipkan dengan alasan bekerja! Naudzubillah. Semoga pikiran jahat itu tidak akan pernah datang lagi! aamiin ya Rabb..

Emak & Anak Narsis ^^

Al ummu madrasatul 'ula
Karena Ibu adalah madrasah (sekolah) utama bagi anak-anaknya...

So, kesimpulannya saya sangat bersyukuur tiada henti akan 2 makhluk dodol yg Allah kirimkan untuk menamparku dan menjadikanku sadar sesadar-sadarnya. #tobat

5 comments